Tuesday, September 8, 2009

Orang-Orang Munafik Berasa Takut

61. Diantara mereka itu,ada yang menyakiti nabi dan berkata : Dia pendengar. Katakanlah : Dia pendengar kebajikan untukmu, beriman kepada Allah dan percaya kepada orang-orang yang beriman, lagi menjadi rahmat bagi orang-orang yang beriman diantaramu. Orang-orang yang menyakiti rasul Allah, untuk mereka itu azab yang pedih.

62. Mereka bersumpah dengan Allah kepadamu, supaya mereka menyukakan hatimu. Padahal Allah dan rasulNya lebih berhak mereka sukakan, jika mereka orang beriman.

63. Tiadakah mereka tahu, bahawa barang siapa menderhakai Allah dan rasulNya, sesungguhnya untuknya neraka jahannam, serta kekal didalamnya ? Itulah kehinaan yang besar.

64. Orang-orang munafik berasa takut jika diturunkan satu surat yang memberitakan apa-apa yang dalam hati mereka. Katakanlah : Berolok-oloklah kamu, sesungguhnya Allah melahirkan apa yang kamu takuti itu.

65. Demi jika engkau bertanya kepada mereka, niscaya mereka menjawab : Sesungguhnya kami bercakap-cakap dan bermain-main. Katakanlah : Patutkah kamu memperolok-olokkan Allah dan ayat-ayatNya serta rasulNya.

66. Janganlah kamu minta uzur, sesungguhnya kamu kafir sesudah beriman. Jika Kami maafkan dari satu golongan diantaramu, Kami siksa golongan yang lain, disebabkan mereka orang berdosa.

67. Orang-orang munafik laki-laki dan orang-orang munafik perempuan, setengahnya serupa dengan yang lain. Mereka menyuruh yang mungkar dan melarang memperbuat makruf, mereka menggenggam tangan. Mereka melupakan Allah, lalu Allah melupakan mereka. Sesungguhnya orang-orang munafik itu, ialah orang-orang fasik.

68. Allah telah menjanjikan neraka jahannam untuk orang-orang munafik laki-laki dan orang-orang munafik perempuan dan orang-orang kafir serta kekal mereka didalamnya. Itu cukup. Allah mengutuki mereka, dan untuk mereka siksaan yang abadi.

69. Seperti orang-orang sebelum kamu, mereka lebih kuat dan lebih banyak hartanya dan anak-anaknya daripadamu. Lalu mereka bersenang-senang dengan nasibnya. Kemudian kamu bersenang-senang pula dengan nasibmu, sebagaimana orang-orang sebelum kamu telah bersenang-senang dengan nasibnya dan kamu mengerjakan yang batil sebagaimana mereka mengerjakannya. Mereka itu hapus segala amalnya didunia dan di akhirat dan mereka itu orang yang merugi.

70. Tidakkah sampai kepada mereka perkhabaran orang-orang sebelum mereka ? Kaum Nuh, Ad, Tsamud, kaum Ibrahim, penduduk Madyan dan penduduk Muktafikat ? Telah datang kepada mereka rasul-rasul membawa keterangan. Bukanlah Allah hendak menzalimi mereka, tetapi mereka yang menzalimi diri mereka sendiri.

surat At-Taubah

No comments:

Post a Comment